Pengertian Bentuk Laporan Perubahan Modal

Pengertian Bentuk Laporan Perubahan Modal





Pengertian

Laporan perubahan modal adalah laporan keuangan yang menyajikan informasi mengenai perubahan modal perusahaan akibat operasi perusahaan pada suatu periode akuntansi tertentu.



Bentuk-bentuk Laporan Perubahan Modal

Bentuk laporan perubahan modal, sangat dipengaruhi oleh jenis perusahaan. Tiga jenis perusahaan yaitu perusahaan perseorangan, perusahaan persekutuan dan perusahaan perseroan akan mempunyai bentuk laporan yang berbeda-beda.


Untuk lebih jelasnya perhatikan contoh laporan perubahan modal untuk masing-masing jenis perusahaan.

a. Laporan perubahan modal perusahaan perseorangan
Pemilik perusahaan perseorangan adalah individu tertentu, tambahan modal dapat diperoleh dari :
1) laba bersih yang diperoleh
2) tambahan modal pemilik

Pengambilan pribadi (prive) merupakan pengurang modal. Sebagai contoh, laporan perubahan modal untuk "Sinta Private Investigation" sebagai berikut.

Gambar 8

b. Laporan Perubahan Modal Perusahaan Persekutuan
Pemilik perusahaan persekutuan adalah dua orang atau lebih. Pada dasarnya bentuk laporan perubahan modal perusahaan persekutuan tidak berbeda dengan laporan perubahan modal perusahaan perseorangan.

Contoh :
CV Ayola ini didirikan pada tanggal 3 Maret 2005, oleh Angga dan Yola dengan modal awal masing-masing Rp 20.000.000 dan Rp 20.000.000, sesuai dengan kesepakatan bahwa pembagian rugi laba sesuai dengan perbandingan modal awal mereka. Pada tahun operasi 2005 :
1) Memperoleh laba Rp 3.000.000
2) Mendapatkan setoran tambahan modal dari :
- Angga Rp 4.000.000
- Yola Rp 6.000.000
3) Pengambilan Prive
- Angga Rp 1.000.000
- Yola Rp 500.000

Dari data tersebut, maka laporan perubahan modalnya sebagai berikut.

Pengertian Bentuk Laporan Perubahan Modal

contoh Bentuk Laporan Perubahan Modal



c. Laporan Perubahan Modal Perusahaan Perseroan
Pemilikan dalam perusahaan perseroan ditandai dengan pemilikan saham. Laba perusahaan perseroan dapat dialokasikan menjadi :
1) Deviden yaitu laba yang dibagikan kepada para pemegang saham
2) Laba ditahan yaitu laba yang tidak dibagi

Berikut contoh laporan perubahan modal perusahaan perseroan :


laporan perubahan modal





Sekian mengenai Pengertian Bentuk Laporan Perubahan Modal, semoga bermanfaat.

0 Response to "Pengertian Bentuk Laporan Perubahan Modal"

Posting Komentar